Ngotot Ingin Hak Asuh Gala Sky Jatuh ke Dirinya, Doddy Sudrajat Justru Malah Mangkir dari Sidang, Ada Apa?

NKRIku.com – Doddy Sudrajat kembali tidak hadir ke sidang hak asuh cucunya yakni Gala Sky.

Disaat ayah mendiang Vanessa Angel itu berusaha merebut hak asuh Gala Sky, dia justru tak terlihat lagi saat sidang.

Menurut kuasa hukumnya sih, Doddy Sudrajat sibuk mencari nafkah dan tak perlu datang.

Padahal kehadiran Doddy Sudrajat dinanti di sana.

Dilansir kanal Youtube Seleb Oncam News, pengacara Doddy, Tegar Firmansyah memberikan penjelasan kenapa kliennya tak datang.

“Agenda hari ini pembuktian, cuma kita belum tahu apakah mereka menghadirkan saksi atau tidak,” terang Tegar.

Doddy dikatakan sedang bekerja mencari nafkah.

Pak Doddy kan sudah memberi kuasa pada kita, jadi tidak ada kewajiban untuk datang,” ucap Tegar.

“Masih sehat walafiat, masih mendoakan Gala, masih fokus mencari nafkah.”

“Minggu depan itu masih saksi dari mereka, minggu depannya lagi pembuktian dari pihak tergugat, dari kita.”

Kita masih mempelajari saksi apa saja yang akan kita hadirkan dan wajib kita hadirkan,” ucap Tegar.

Memang sidang perwalian Gala Sky ini kerap buntu.

Karena kedua belah pihak tak bisa memberi kata sepakat satu sama lain.(***)

Artikel ini telah tayang di style.tribunnews.com dengan judul Ingin Hak Asuh Gala Sky Jatuh ke Dirinya, Doddy Sudrajat Justru Mangkir-mangkir dari Sidang

Comments


EmoticonEmoticon