NKRIku.com – Segera cek nama penerima Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) yang cair Juni 2022 ini melalui link cekbansos.kemensos.go.id.
Diketahui bersama, BPNT merupakan bantuan dari Kemensos yang dicairkan setiap bulan dengan besaran bantuan Rp200.000 kepada setiap Keluarga Penerima Manfaat (KPM).
BPNT Rp200.000 Juni 2022 yang akan dicairkan di Kantor Pos untuk memenuhi kebutuhan pokok sehari-hari.
KPM yang tercatat sebagai penerima adalah yang telah terdaftar di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) Kemensos.
Lantas bagaimana cara cek nama penerima di link cekbansos.kemensos.go.id? Simak penjelasannya di bawah ini.
Cara Cek Nama Penerima
- Silakan akses link cekbansos.kemensos.go.id
- Masukkan nama Provinsi, Kabupaten, Kecamatan, dan Desa/Kelurahan pada kolom yang tertera
- Masukkan nama calon penerima
- Ketik ulang 8 huruf kode pada kotak yang tersedia. Bila kurang jelas, klik ‘Refresh’ untuk mendapatkan yang baru
- Klik tombol “Cari Data”.
Setelah Anda dipastikan terdaftar sebagai penerima, Anda bisa langsung cairkan BPNT Juni 2022 di Kantor Pos terdekat. Bagaimana caranya?
Cara Cairkan BPNT di Kantor Pos
- Siapkan KTP
- KPM silakan datangi Kantor Pos terdekat sesuai jadwal pencairan bansos BPNT
- Ambil nomor urut antrean di Kantor Pos tersebut
- Serahkan berkas dokumen sesuai yang diminta oleh petugas di Kantor Pos
- Jika dokumen yang dibawa sudah sesuai, pihak lembaga penyalur akan memberikan uangnya
- Pencairan BPNT tidak dipungut biaya sepeserpun alias gratis.
Demikian penjelasan mengenai cara cek nama penerima dan cara mencairkan BPNT Juni 2022 dari Kemensos.***
Artikel ini telah tayang di depok.pikiran-rakyat.com dengan judul BPNT Juni 2022 Cair di Kantor Pos? Simak Penjelasannya dan Cara Cek Nama Penerima di cekbansos.kemensos.go.id