INFO RESMI! BPNT Cair di Bulan September 2022 hingga Rp 600 Ribu, Simak Cara Cek dan Syarat Cairnya

NKRIku.com – Simak informasi terkait BPNT yang cair bulan ini, September 2022, di mana masyarakat KPM bisa dapatkan hingga Rp 600 ribu.

Berikut juga dijelaskan cara melakukan cek nama penerima dan syarat mencairkan bansos BPNT dari pemerintah bulan ini.

Bantuan Pangan Non Tunai atau BPNT kini disalurkan kembali oleh pemerintah kepada masyarakat Indonesia di kondisi pasca pandemi saat ini.

Dilansir dari ANTARA, diketahui setiap bulan Kementerian Sosial akan memperbaiki Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).

Tujuan dari perbaikan atau update DTKS tersebut adalah agar BLT BBM yang disalurkan pemerintah, untuk menjaga daya beli warga ketika harga BBM naik bisa disalurkan tepat sasaran.

Menteri Sosial Tri Rismaharini menjelaskan bahwa pemerintah menyalurkan dana BLT BBM hingga Rp 12,9 triliun bagi 20,65 juta Keluarga Penerima Manfaat (KPM).

Berdasarkan penjelasan Mensos RI, bantuan sosial yang diberikan melalui BLT BBM merupakan tambahan bagi KPM penerima PKH dan BPNT.

“Jadi, penerima irisan. Jadi, penerima PKH dan penerima BPNT tapi enggak boleh dobel, karena ada penerima PKH dan penerima BPNT, dia terima dua. Tapi ini enggak boleh dobel. Jadi ketemu lah 20,65 (juta),” jelas Tri Rismaharini, dikutip Berita DIY dari ANTARA pada 02 September 2022.

Bansos BPNT dibagikan pemerintah sebesar Rp 200 ribu kepada masyarakat yang telah memenuhi lima syarat wajib dari pemerintah dan terdaftar di data cek bansos Kemensos RI.

Bagi masyarakat yang belum mengambil dana bantuan dari BPNT di bulan sebelum September juga bisa melakukan pencairan secara akumulasi.

Sehingga bisa mencairkan hingga Rp 600 ribu apabila dana bantuan dari bulan Agustus atau sebelumnya belum dicairkan, di mana hal tersebut bergantung dengan peraturan masing-masing daerah.

Untuk melakukan pengecekan daftar penerima BPNT dan BLT Minyak Goreng bisa dilakukan dengan mengakses cekbansos.kemensos.go.id.

Kemudian untuk melakukan cek nama penerima BPNT, cukup ikuti langkah-langkahnya berikut ini:

  1. Akses situs cekbansos.kemensos.go.id pada perangkat HP atau komputer yang terkoneksi internet.
  2. Siapkan Kartu Tanda Penduduk (KTP) data diri dari nama yang akan dicek.
  3. Masukkan alamat provinsi, kabupaten, desa atau kelurahan sesuai dengan data yang tertera di KTP pengguna.
  4. Masukkan nama dari penerima bantuan sosial sesuai dengan nama yang tertera di KTP.
  5. Isikan delapan kode yang tertera dalam kotak kode sesuai dengan spasinya masing-masing.
  6. Klik tombol ‘Cari Data’

Setelah hasil pencarian data muncul, maka akan terdapat informasi apakah nama tersebut terdaftar sebagai penerima BPNT atau PKH.

Selain terdaftar di situs cek bansos milik kemensos RI, untuk mencairkan bantuan dari program BPNT lima syarat berikut ini wajib dipenuhi:

  1. Memiliki KTP atau identitas sebagai WNI
  2. Terdaftar golongan keluarga miskin pada data kelurahan setempat
  3. Tidak berprofesi sebagai ASN, TNI, maupun Polri
  4. Tidak menjadi penerima bantuan lain seperti BLT UMKM, BLT subsidi gaji, atau Kartu Prakerja
  5. Terdaftar sebagai penerima yang berhak di data Kemensos RI

Pencairan dana BPNT bisa dilakukan melalui kantor pos terdekat dengan membawa kartu identitas serta kartu keluarga penerima.

Demikian informasi terkait BPNT yang cair September 2022 hingga Rp 600 ribu, berikut cara cek nama penerima dan syarat mencairkan bansos BPNT dari pemerintah bulan ini.***

Artikel ini telah tayang di beritadiy.pikiran-rakyat.com dengan judul BPNT Cair di Bulan September 2022 hingga Rp 600 Ribu, Simak Cara Cek dan Syarat Pencairannya di Sini

Comments


EmoticonEmoticon