NKRIku.com - Sesuai intruksi Presiden Jokowi, ada 6 Bantuan Sosial atau bansos cair lagi setelah Lebaran 2023. Nomor empat dan enam paling ditunggu-tunggu.
Dilansir dari Channel Youtube Diary Bansos pada Senin, 24 April 2023, ada 6 bansos cair yang akan lagi setelah Lebaran 2023.
- Bantuan Pangan Beras 10 Kg
Bantuan Pangan Beras 10 Kg diberikan paa 21,3 juta KPM atau keluarga penerima manfaat. Datanya diambil dari data DTKS Kemensos. Maka itu penerimanya kebanyakan merupakan penerima BPNT dan PKH.
Per tanggal 20 April 2023, tercatat pendistribusian bantuan tahap pertama ini mencapai 71 persen atau sebanyak 151.925 ton dari total 213.530 ton.
Ada 10 provinsi yang telah 100 persen menerima penyaluran bantuan beras. Antara lain Aceh, kepulauan Riau, Jambi, Sumatera Selatan, Bangka Belitung, Bengkulu, Papua Barat, Papua Selatan, Papua, dan DKI Jakarta.
Selebihnya, pendistribusian masih akan disalurkan setelah lebaran. Dari gudang Bulog, beras akan disalurkan oleh 3 perusahaan, yaitu PT Pos, PT DNR, dan PT JPL.
Bantuan Pangan Beras 10 Kg disalurkan selama tiga tahap untuk 3 bulan, yaitu Maret, April, dan Mei.
- Bantuan Pangan Telur dan Daging Ayam
Bantuan Pangan Telur dan Daging Ayam diberikan kepada 1,4 juta KRS atau keluarga rawan stunting yang datanya diambil dari BKKBN.
Piphak ID FOOD sudah mengonfirmasi ada 74 ribu KRS yang mendapat Bantuan Pangan Telur dan Daging Ayam untuk tahap pertama.
Adapun bantuan yang sudah tersalurkan yaitu di Banten, Jawa Barat, Jawa tengah, dan Jawa Timur. Ini akan disalurkan hingga semua KRS mendapatkan bantuan.
- Bantuan PIP
Bantuan PIP untuk tahap 1 hingga tahap ke 13. Bantuan ini diberikan kepada siswa-siswi SD, SMP, SMA sederajat, sebanyak 6.219.281 penerima yang berasal dari data pemadanan Dapodik dan P3KE.
Bantuan PIP sudah bisa disalurkan sejak 1 April 2023. Sehingga bagi saldonya yang sudah masuk bisa segera mencairkan bantuan ini.
- BPNT
BPNT yang akan cair adalah alokasi bulan April dan Mei 2023. Pasalnya KPM yang cair melalui KKS baru saja mendapatkan bantuan untuk Januari dan Februari.
Sebanyak 18,8 juta KPM menjadi penerima bantuan ini. Namun selain lewat KKS, ada juga sebagian penerima yang mendapatkan bantuan lewat PT Pos.
- BLT Miskin Ekstrem
BLT Miskin Ekstrem memliki nominal bantuan Rp300 ribu per bulan. Saat ini sudah memasuki pencairan tahap 3. Adapun penyalurannya diserahkan langsung ke pihak Pemerintah Desa.
Dalam penyalurannya, dana BLT Miskin Ekstrem ini ada yang dipanggil ke Desa. Namun ada pula yang disalurkan langsung ke rumahnya.
- Bantuan PKH
Bantuan PKH untuk alokasi April dan Mei. Apabila di bulan April ini belum ada penyaluran tahap 2, maka dimungkinkan disalurkan pada Mei. Penyalurannya masih sama, ada yang lewat KKS dan PT Pos.
Demikian iniformasi tentang 6 Bansos Cair Lagi Setelah Lebaran sesuai dengan intruksi Presiden Jokowi. Semoga informasi ini bermanfaat.(***)
Artikel ini telah tayang di ayobogor.com dengan judul Sesuai Intruksi Jokowi, Ada 6 Bansos Cair Lagi Setelah Lebaran